Senin, 12 Mei 2014

Sekilas Tentang Investasi Ruko


Iinformasi tentang Investasi Ruko dan PT Prioritas Land Indonesia ini saya persembahkan khusus untuk anda yang tertarik untuk investasi di area komersil Rumah Toko (Ruko).

Dimulai dari sebuah pertanyaan:
What?
Apa sih Investasi Ruko itu?

Selain investasi pada hunian, salah satu satu jenis investasi property adalah menanamkan uang di  area komersil, yaitu area yang dibangun sebagai tempat usaha atau bisnis. Termasuk area komersil diantaranya Mall, Toko, Pasar dan Kawasan Industri. Di samping itu ada juga jenis hunian tetapi tergolong area komersil, seperti Rumah Toko (Ruko) atau Rumah Kantor (Rukan).  Kali ini kita spesifik membicarakan investasi pada area komersil Ruko.

Investasi hunian atau area komersil?


Why?
Kenapa memilih investasi ruko dibanding hunian biasa?
Alasannya jelas, investasi ruko lebih menghasilkan keuntungan karena beberapa hal berikut.
  1. Permintaan Ruko lebih tinggi daripada rumah biasa karena berfungsi ganda dan lebih luas dari rumah biasa.
  2. Bisa dimanfaatkan sendiri sebagai tempat usaha/bisnis.
  3. Jika disewakan jangka waktu penyewaan lebih lama daripada rumah biasa karena penyewa akan menghitung Return Of Investment.
  4. Ruko selalu berada di lokasi yang strategis.
  5. Nilai jualnya hampir pasti selalu lebih tinggi dan bisa berlipat ganda jika syarat dan lokasinya terpenuhi.

But?
Tetapi,...adakah kekurangannya? Tentu saja, setiap investasi memiliki kelebihan dan kekurangan. Berikut diantara kekurangan investasi Ruko:
  1. Investasi Ruko sensitif terhadap kondisi perekonomian yang tidak sehat dan goncangan sosial politik.
Mengatasinya : Lengkapi informasi keadaan ekonomi makro sebelum investasi dan pintar-pintar membaca momen, misal momen setelah pemilu atau menjelang investasi pemerintah di suatu kawasan.
  1. Lokasi menentukan prestasi
Mengatasinya: Pandai membaca peta, sangat direkomendasikan mengelola informasi tentang rencana tata ruang kota.
  1. Ruko lebih mahal dari rumah biasa, butuh lebih banyak modal yang ditanam
Mengatasinya: sematang mungkin melakukan perhitungan investasi sesuai kemampuan keuangan.
  1. Biaya pemeliharaan Ruko lebih tinggi daripada rumah biasa.
Mengatasinya : Kalkulasikan biaya perawatan sebagai instrumen investasi.

Karena alasan-alasan itulah, Investasi Ruko relatif lebih cocok untuk investor yang sudah terlatih melakukan investasi.



Where?
Dimana akan investasi ruko?
  1. Pilih ruko di area yang ramai dikunjungi
  2. Pilih area yang mudah akses transportasi.
  3. Pilih ruko yang dibangun di titik tengah/persilangan beberapa hunian.
  4. Pilih ruko yang dibangun di pusat rencana tata kota masa depan.
When?
Kapan sebaiknya melakukan investasi pada ruko?
  1. Investasikan uang anda pada ruko jika melihat kondisi ekonomi cerah.
  2. Investasikan uang anda pada ruko jika sangat yakin lokasinya sangat bagus.
  3. Investasikan pada ruko jika membutuhkannya untuk tempat tinggal sekaligus berbisnis.


How?
Bagaimana persiapan untuk investasi ruko?
  1. Rajin-rajinlah melatih instuisi investasi dengan melakukan kalkulasi investasi secara cermat.
  2. Tertariklah dengan kondisi ekonomi makro dan kondisi sosial politik.
  3. Galilah informasi mengenai rencana tata kota
  4. Amati para pengembang property besar melakukan pembangunan, yang akan memberi petunjuk lokasi-lokasi ideal untuk investasi Ruko
  5. Pilih pengembang terpercaya.

Salah satu pengembang yang terpercaya dan bisa memberikan potensi investasi terbaik adalah PT Prioritas Land Indonesia. PT PLI merupakan pengembang yang telah teruji keberhasilannya mengembangkan apartemen dan perumahan diantaranya: Majestic Point Serpong di Serpong, di bekasi ada Indigo Apartment, Majestic Water Village di Bali, dan yang terbaru K2 Park. Semua proyek spektakuler tersebut terjual dalam waktu sangat singkat. Dipimpin oleh Bapak Marcellus Chandra sebagai Direktur Utama, PT PLI dijiwai semangat dan inovasi pemuda dengan didukung pengalaman para senior. Jadi jangan ragu-ragu untuk melakukan investasi saat PT PLI mengembangkan Ruko.


Bogor, 12 Mei 2014
Diikutsertakan pada kontes blog PT PLI Periode 6
(Disarikan dari berbagai sumber)